Jumat, 19 Agustus 2011

Hutan Danau Laut Tawar memprihatinkan

WEDNESDAY, 10 AUGUST 2011 11:47

BANDA ACEH - Pemerintah Kabupaten Aceh Tengah meminta masyarakat berperan aktif menyelamatkan kawasan hutan, khususnya sekitar objek wisata Danau Laut Tawar.

"Menjaga ekosistem alam agar tetap seimbang, maka perlu keterlibatan aktif dari seluruh elemen masyarakat, seperti warga yang berdomisili di kawasan Danau Laut Tawar ini," kata Bupati Aceh Tengah, Nasaruddin, siang ini.

Dia mengajak masyarakat, terutama sekitar Danau Laut Tawar untuk menghindari dan mencegah jangan sampai kawasan hutan terbakar.

"Kerusakan hutan akibat pembakaran di sekitar danau sangat memprihatinkan, bila terus-menerus dibiarkan maka keseimbangan alam akan terganggu dan akhirnya merugikan warga yang sehari-hari hidup dan mencari rezeki dari danau," katanya.

Saat bersilaturrahmi di Kampung (desa) Toweren Kecamatan Laut Tawar, bupati meminta masyarakat secara sukarela ikut membantu jangan sampai ada pihak yang sengaja membakar kawasan hutan atau semak-semak, terutama musim kemarau.

"Saya prihatin dengan maraknya kebakaran hutan di sekitar Danau Laut Tawar yang merupakan salah satu objek wisata andalan daerah ini," ujar bupati.

Mayoritas masyarakat yang berdomisili sekitar danau itu bermata pencarian sebagai nelayan dan petani.

"Masyarakat tentunya berupaya menjaga agar tanah tetap subur.Jika kesuburan tetap terjaga hasil tanaman pertanian akan lebih baik," katanya.

Karena itu, salah satu menjaga tanah tetap subur dan air tersedia cukup untuk mengairi areal pertanian penduduk maka melalui pengamanan kawasan hutan sekitar Danau Laut Tawar agar tidak terbakar.

Sumber Waspada.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar