Rabu, 13 Juli 2011

SBY akan Resmikan Pembangunan PLTA Peusangan

Thu, May 12th 2011, 17:36

TAKENGON – Presiden Susilo Bambang Yodhoyono (SBY) dipastikan akan meresmikan proses dimulainya pembangunan fisik Perusahaan Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) Peusangan I dan II. Namun seremoni peremian proyek iyu digelar di Istana Negara dan disiarkan melalui jaringan televisi.
Peresmian pembangunan fisik PLTA Peusangan I dan II dipusatkan di Kampung Sanihen, Kecamatan Silih Nara, Aceh Tengah, Jumat (20/5/2011) mendatang.
Manager Keuangan dan Sumberdaya Manusia (SDM) PT PLN (Persero) Pembangkit Sumatera (Kitsum) I, Harsutowo yang dijumpai di Takengon, Kamis (12/5/2011), mengatakan, Presiden SBY akan meresmikan pembukaan pengerjaan fisik PLTA Peusangan I dan II yang dipusatkan di Aceh Tengah dan dihadiri tiga kepala daerah, Bupati Aceh Tengah Ir H Nasaruddin MM, Bupati Bener Meriah Ir H Tagore Abubakar, dan Bupati Bireuen Nurdin Abdurrahman.
Tiga daerah itu merupakan kawasan yang dilalui Daerah Aliran Sungai (DAS) Peusangan dan Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) proyek energi listrik itu. Para bupati dan masyarakat Aceh Tengah dapat menyaksikan Presiden SBY melalui layar monitor yang dipasang di Kampung Sanihen, Kecamatan Silih Nara, Aceh Tengah, tempat pemusatan pembukaan acara tersebut.
Dikatakan Harsutowo, proses penjajakan proyek PLTA Peusangan I dan II telah dimulai sejak tahun 1996, 15 tahun lalu, dan sejak dimulainya proses pembangunan pembangkit listrik tenaga air itu, PT PLN (Persero) sebagai pemrakarsa proyek telah melakukan survei lokasi dan pembebasan tanah milik masyarakat yang terkena proyek pembangunan PLTA Peusangan I dan II.
Saat konflik berkecamuk melanda Aceh, PT PLN (Persero) bersama dengan donatur Japan International Bank Cooporation (JBIC) Jepang menghentikan proses pengerjaan PLTA Peusangan I dan II. Setelah terjalinnya kesepakatan damai (MoU) antara Pemerintah RI dengan GAM, proyek PLTA Peusangan dilanjutkan kembali tahun 2008.(jalimin)

Sumber : Serambinews.com